Cilacap, (potretperistiwa.com) - Kebakaran melanda rumah warga di Dusun Ciwalen RT 01 RW 01 Desa Ciwalen Kecamatan Dayeuhluhur, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, Rabu (4/1/2023) pagi.
Api berhasil menghanguskan bangunan rumah milik Ratem (65) berukuran 9 meter x 5 meter yang terbuat dari bahan kayu, bilik bambu milik dan GRC.
Adapun padi dan beras yang berada di dapur ikut hangus terbakar.
Kebakaran juga menghanguskan perabotan rumah tangga yang berada di dalam rumah seperti kursi kayu, dipan dan perabot dapur (gelas, piring) yang disimpan di dalam lemari kayu.
Kapolsek Dayeuhluhur, AKP Widiyantoro mengatakan, insiden kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 08.00 WIB.
Kronologi kejadian berawal saat Ratem pemilik rumah pergi meninggalkan rumahnya, berniat untuk bekerja di kebun dan sawah di Desa Cimalati sekitar pukul 06.30 WIB.
Kemudian korban dikabari rumahnya sudah terbakar sekitar pukul 08.00 WIB oleh tetangganya bernama Siti.
"Kebakaran diduga akibat konsleting listrik karena pada saat di tinggal kerja oleh si pemilik rumah, tungku di dapur masih terlihat utuh," ujar AKP Widiyantoro, Rabu (4/1/2023).
Warga sekitar sebelumnya sempat berusaha memadamkan api, namun kobaran api tidak berhasil dipadamkan.
Setelah menerima laporan warga, aparat dari Polsek Dayeuhluhur bersama UPT Damkar Majenang dan perangkat Desa setempat kemudian menuju lokasi kejadian.
"Sesampainya di lokasi, petugas dari UPT Damkar Majenang kemudian memadamkan sisa-sisa kebakaran bersama warga menggunakan air dengan ember dari sumber air terdekat dilanjutkan pendataan," ungkap Kapolsek.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, namun pemilik rumah mengalami kerugian sebesar Rp 20 juta.
"Usai kejadian, pemilik rumah dan anaknya berencana akan mengungsi di rumah keluarganya di Dusun Cinagarajaya desa setempat," ucap AKP Widiyantoro.
Dalam kesempatannya, Kapolsek mengimbau warga masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan apabila ada instalasi listrik yang rusak di rumah dan berhati-hati ketika membakar sampah.
"Kami mengimbau warga masyarakat, khususnya di wilayah Kecamatan Dayeuhluhur untuk selalu waspada apabila terjadi kerusakan instalasi listrik di rumah dan hati-hati saat membakar sampah," pungkasnya.****(Kusnanto)
Posting Komentar