Astrea Kampar Comunity Indonesia Ikut Ramaikan Final Festival Pacu Jalur


 

Kuansing, (potretperistiwa.com) - Astrea Kampar Comunity Indonesia (AKCI) atau Komunitas motor tua mengadakan touring  ke Kabupaten Kuantan Singingi. Hal tersebut dilakukan AKCI dalam rangka menyaksikan final festival pacu jalur, Minggu (27/8/2023).


Effendi selaku Ketua AKCI kepada media ini mengatakan,” Tuoring ini dilakukan untuk wisata dan sekaligus melihat kegiatan pacu jalur yang digelar di Kabupaten Kuantan Singingi.


” Selain kami bisa menikmati perjalanan. Kami bisa melihat event besar di Kabupaten Kuantan Singingi ” ujar Efendi ketika dihubungi melalui selulernya.


Dimana AKCI ini adalah club motor tua yang selalu aktif melakukan kegiatan sosial. Dalam perjalan AKCI juga tetap harus mengadakan sholat berjamaah setiap waktu.


” Kami sengaja mengajak salah satu orang tua untuk bisa menjadi  Imam sholat yaitu Pak Yusrataher atau biasa di panggil RO AM 53. Warga Kelurahan Air Tiris. Dialah menuntun anggota Club untuk selalu sholat lima waktu sehari ” tutur Fendi.


” Memang sich dalam perjalan tidak selalu mulus, dimana salah satu anggota AKCI mengalami trouble/bocor ban, namun demi kekompakan anggota AKCI, bisa mengatasi trouble tersebut. Karena setiap anggota membawa peralatan/sparepart seadanya. Seperti ban dalam pompa tangan rantai kunci - kunci dll, pokoknya perjalan ini seru ” kata dia.


Kedepannya kami juga akan melakukan touring - touring ke daerah lain, dan juga akan melakukan kegiatan - kegiatan yang nantinya bermanfaat bagi banyak orang, tutup dia.

Print Friendly and PDF

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama