Lapor Pak Kapolda, Ada Apa Dengan Gudang CPO Sampai Saat ini Masih Permanen Di wilayah Hukum Polsek Mandau


Bengkalis, (potretperistiwa.com) - Diminta kepada Polda Riau agar menindak lanjut aktivitas CPO ilegal tersebut karna membuat kecurigaan publik ada apa dengan pihak penegak hukum dengan pemilik-pemilik gudang penampungan CPO tersebut, Rabu (20/12/2023).


Dari Hasil liputan Tim Media ini langsung terjun ke Lokasi, mengabadikan momen berupa foto Ternyata benar ada bangunan atau bisa dikatakan gudang, yang dijadikan tempat penampungan minyak CPO yang diduga ilegal itu, tempat tersebut lokasinya sangat strategis berdekatan dengan Jalan lintas Sumatra Pekanbaru Riau.


Keberadaan mafia CPO di sejumlah wilayah Provinsi Riau bukan lagi fenomena baru, melainkan sudah menjadi isu umum di masyarakat. Menurut informasi yang dihimpun, keberadaan mereka tersebar di sepanjang Jalan lintas sumatera Pekanbaru,  Provinsi Riau.


Sala satu Masyarakat Riau Yang Tak Mau Di Sebut Namanya, di Harapkan juga kepada pihak penegak hukum baik dari Pihak Aparat Kepolisian tingkat polsek Kecamatan Mandau Kabupaten Bengkalis, dan polres Bengkalis segera menindak tegas Praktek Mapia CPO Ungkapnya.


Aparat juga diminta untuk tidak tutup mata. Untuk menangani kasus ini, ataupun Bea dan Cukai tidak mesti harus menunggu laporan. Firman mengatakan penanganan pihak penegak hukum juga masih terlihat minim.


Riau merupakan salah satu daerah penghasil CPO terbesar di Indonesia. CPO diekspor ke beberapa negara seperti India, Tiongkok, Malaysia dan Singapura dan lainnya. CPO diekspor ke tol Laut Dumai dan Belawan, Sumatra Utara untuk dipasarkan ke luar negeri.


Dari informasi yang dirangkum, modus penampungan ilegal ini ‎beroperasi dengan kerjasama antara ‘kaki tangan’ si ‘mafia’ CPO dengan para supir dan kernet mobil tangki CPO.


Lokasi tempat penampungan atau istilah tempat kencing  mobil pengangkut CPO atau yang dikenal oleh masyarakat dengan sebutan mafia CPO, yang diperogok  oleh tim awak media pada Jumat tanggal 15 Desember 2023 belum lama ini dengan lokasi tempat -tepatnya di pinggir Jl.Lintas Sumatra Sebanggar kecamatan batin solapan kabupaten Bengkalis atau yang dikenal wilayah Duri itu tetap saja masih aman beroperasi dan belum tersentuh hukum.


Dengan demikian timbul berbagai asumsi dan indikasi bahwa diduga ada oknum - oknum yang bermain mata untuk mendapatkan atensi dijadikan pundi-pundi uang untuk memperkaya diri.


Padahal sangat lah mudah bagi aparat penegak hukum (APH) dan pemangku kewenangan lainnya untuk menghentikan praktik usaha ini  semua itu jika ada itikad baik supaya daerahnya bersih dari mafia.


Jika punya kemauan sangatlah mudah soalnya untuk menandai lokasi penampungan CPO tersebut  mudah dilihat dengan kasat mata dan juga sudahlah pasti banyak media masa yang mempublikasikan berita itu sehingga menjadi viral.


Sebagai petunjuk untuk lebih mudah menelusuri tempat ini,kembali tim awak media menginformasikan bahwa jika melihat ada lokasi berpagar seng yang sudah usang di lokasi itu akan terlihat ada mobil tangki pengangkut CPO yang singgah istilahnya pasti sopirnya  singgah kencing bongkar dan jual muatan CPO atau yang diangkutnya.


Dihimpun dari salah seorang warga Tempatan yang namanya tidak mau ditulis oleh media ini,"menyebutkan disekitar sini sepanjang lintas Riau - Sumatra khususnya di wilayah Duri Mandau dan batin solapan ini banyak pak mafia-mafia CPO,"kalau bapak jalan pelan - pelan nanti lihat aja dikiri kanan jalan lintas ini jika ada yang berpagar seng dan terlihat mobil tangki pengangkut  CPO yang keluar masuk itu pasti lokasi penampungan CPO ilegal ya pemiliknya mafia - mafia itu lah,Apakah lokasi - lokasi itu pernah di razia ?.....setau saya tidak pernah pak buktinya sampai saat ini aman - aman saja kok."Tandasnya.


Penulis : Kaperwil Prov Riau/ROS/Tim

Print Friendly and PDF

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama