Amandadi Riverside, Destinasi Wisata Alam Baru di Pesawaran yang Menyegarkan Jiwa


Pesawaran, (Potretperistiwa.com) - Masyarakat yang ingin melepas penat dari kesibukan kota kini memiliki pilihan baru untuk menikmati suasana alam yang tenang dan asri. Amandadi Riverside, destinasi wisata yang terletak di Desa Sukadadi, Kecamatan Gedongtataan, Kabupaten Pesawaran, hadir menawarkan pengalaman wisata alam yang memanjakan mata sekaligus menenangkan hati.


Hanya berjarak sekitar satu jam perjalanan dari pusat Kota Bandar Lampung, Amandadi Riverside menyuguhkan panorama alam yang masih alami. Aliran sungai yang jernih, pepohonan rindang, serta hamparan sawah hijau menciptakan suasana damai yang jauh dari hiruk-pikuk perkotaan.


Perjalanan menuju lokasi pun menjadi pengalaman tersendiri. Pengunjung disambut pemandangan perbukitan hijau dan ladang terbuka yang menyegarkan mata. Didukung kondisi jalan yang relatif baik, akses menuju Amandadi Riverside tergolong nyaman dan mudah dijangkau.


Tak hanya keindahan alamnya, fasilitas yang ditawarkan juga lengkap. Tersedia empat rumah panggung untuk menginap, area outdoor khusus untuk camping, serta perlengkapan penunjang seperti tenda, sleeping bag, matras, cooking set, hingga dapur umum. Tempat ini mampu menampung hingga 100 orang dan cocok untuk kegiatan keluarga, piknik, hingga gathering komunitas.


Harga tiket masuk dan paket yang ditawarkan pun terjangkau, menjadikan Amandadi Riverside sebagai destinasi wisata yang inklusif dan dapat dinikmati berbagai kalangan.



Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Pesawaran, Anggun Saputra, menyambut baik kehadiran destinasi wisata ini.


“Pesawaran memang membutuhkan wisata alam yang menonjolkan potensi wisata air. Kami berkomitmen membantu promosi destinasi serta mendukung fasilitas penunjang seperti akses jalan,” ujarnya.


Sebagai tambahan, kawasan sekitar Amandadi Riverside juga memiliki beberapa destinasi alam menarik lainnya yang layak dikunjungi, seperti Way Mios dan Beronjong.


Dengan segala daya tariknya, Amandadi Riverside diyakini akan menjadi salah satu ikon wisata alam baru di Kabupaten Pesawaran.***(lilis)

Print Friendly and PDF

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama