Sambut Hari Jadi ke-76, Bupati Ahmad Yuzar Pimpin Rapat Persiapan


Kampar, (potretperistiwa.com) - 
Pemerintah Kabupaten Kampar mulai mematangkan persiapan menyambut Hari Jadi Kabupaten Kampar ke-76 tahun 2026. Bupati Kampar, Ahmad Yuzar, didampingi Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah, Ardi Mardiansyah, memimpin langsung rapat staf perdana guna menyusun langkah strategis peringatan bersejarah tersebut.


Rapat yang berlangsung di Ruang Rapat Lantai III Kantor Bupati Kampar pada Senin (12/1) ini dihadiri oleh seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), para camat, serta jajaran Kepala Bagian di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar.


Dalam arahannya, Bupati Ahmad Yuzar menegaskan bahwa peringatan ulang tahun kabupaten tahun ini tidak boleh hanya menjadi agenda rutin tahunan atau sekadar seremonial belaka. Ia menekankan pentingnya esensi dibalik perayaan tersebut.


”Peringatan Hari Jadi ke-76 ini harus kita kemas dengan baik, lebih bermakna, dan memberi dampak positif bagi masyarakat. Kita ingin seluruh rangkaian kegiatan berjalan tertib, meriah, namun tetap sederhana dan penuh nilai kebersamaan," tegas Ahmad Yuzar.


Lebih lanjut, Bupati menjelaskan bahwa momentum ini harus menjadi alat untuk memperkuat semangat kebersamaan antar instansi, meningkatkan kinerja aparatur, serta menjadi panggung untuk memamerkan berbagai capaian pembangunan yang telah dirasakan oleh masyarakat Kampar.


Senada dengan Bupati, Pj Sekda Kampar Ardi Mardiansyah menyampaikan bahwa rapat awal ini sangat krusial untuk menyamakan persepsi di seluruh lini pemerintahan. Ia meminta setiap instansi segera bergerak sesuai dengan fungsi teknisnya masing-masing.


"Setiap OPD harus mulai memetakan peran dan kontribusinya, baik dalam pelaksanaan acara, dukungan teknis, maupun penyusunan agenda kegiatan yang akan dilaksanakan," ujar Ardi.


Agenda rapat juga mencakup pembahasan teknis mengenai penentuan rangkaian acara yang menyentuh lapisan masyarakat, pembahasan awal mengenai logo Hari Jadi ke-76 serta pembentukan panitia pelaksana agar koordinasi berjalan linear.


Sejumlah Kepala OPD dan Camat turut memberikan masukan serta usulan inovatif guna memastikan peringatan tahun 2026 ini berjalan lebih semarak dan mencerminkan kemajuan daerah.


Dengan persiapan yang dilakukan lebih awal, Pemkab Kampar berharap Hari Jadi Kabupaten Kampar ke-76 dapat menjadi simbol semangat pembangunan yang terus berkembang dan membawa kebahagiaan bagi seluruh masyarakat Serambi Mekkah.***(Rava). 

Print Friendly and PDF

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama